4 Jenis Konsol Game Gagal di Pasaran

Si Haitek - Bisnis industri konsol dan video game memang menggiurkan, mampu meraup miliaran dolar meski kenyataan itu hanya berlaku bagi perusahaan alami kesuksesan. Industri ini memang menjanjikan, namun tak semua konsol yang dilepaskan ke pasaran menuai untung, beberapa alami kegagalan.

game konsol gagal
Game Konsol
Berikut empat jenis konsol game yang gagal total, baik dari segi penjualan ataupun eksistensi.

1. 3DO (3DO Interactive Multiplayer)
Hadir di tahun 1993, hasil karya kerjasama tiga perusahaan raksasa Goldstar (sekarang LG), Sanyo dan Panasonic. Gagal di pasaran, bukan berarti kualitas konsol ini tak berharga sama sekali, sebaliknya mampu meraih titel Product of The Year 1994. 

Penyebab kegagalan adalah mahalnya harga konsol yaitu $700. Kurangnya minat developer untuk menggarap game dinilai sebagai salah satu biang keladinya. Popularitas Sega Saturn dan Sony Playstation berhasil benamkan eksistensi 3DO.

2. CD-i
Perusahaan elektronik asal Belanda, Philips, pernah cicipi ketatnya persaingan industri game dengan merilis konsol bernama CD-i di tahun 1991. Ternyata, menuai kritikan keras dari para gamer sejati, karena kualias game buruk dan kontroler CD-I dinilai kurang nyaman. Konsol hanya menyediakan 133 game, cukup sedikit, dan terjual sekitar 570 ribu unit di seluruh dunia.

3. Nintendo 64DD
Raksasa industri game konsol asal Jepang juga pernah alami kegagalan sewaktu merilis Nintendo 64DD di tahun 1999. Bahkan hanya terjual 15 ribu unit dan tersedia 9 video game. Sekitar 85 ribu unit yang sudah diproduksi, gagal dipasarkan berubah jadi barang rongsokan.

4. Virtual Boy
Sebelum kegagalan Nintendo 64DD, perusahaan Jepang tersebut pernah alami kegagalan sewaktu merilis Virtual Boy di tahun 1995. Konsol ini berbeda dari lainnya karena mesin diletakkan tepat di depan mata. Meski menawarkan sensasi virtual reality, efek buruk kesehatan dirasakan para pengguna. Nintendo hanya mampu menjual 350 ribu unit dari 3 juta unit yang telah tersedia.

4 Jenis Konsol Game Gagal di Pasaran. There are any 4 Jenis Konsol Game Gagal di Pasaran in here.