Xperia C, Ponsel Pertama Sony Usung Chipset Mediatek

Si Haitek - Meski sudah lama dirlis untuk pasar global sejak pertengahan tahun lalu, pihak Sony Indonesia baru resmi membuka layanan pre-order ponsel pintar Xperia C yang bakal dijual seharga Rp 3,4 juta. Bila melihat serangkaian spesifikasi Sony Xperia C, ini merupakan ponsel pertama buatan Sony yang mengusung chipset MediaTek.

Sony Xperia C
Sony Xperia C
Lalu, keunggulan apa yang ditawarkan Xperia C? Bila melihat desain ponsel, tak ada perbedaan mencolok dari produk Xperia lainnya. Kali ini, Sony tak menyertakan tombol optik fisik pada Xperia C, tetapi tepat dibawah layar terdapat LED notifikasi yang dirancang cukup cantik.

Mari tengok spesifikasi layar Sony Xperia C, ukuran lebih besar yakni 5 inch yang mengusung resolusi qHD 540 x 960 pixel, sementara kerapatan layar hingga 220 pixel per inch. Tak terlalu istimewa pada sektor ini, tapi sistem operasi yang digunakan masih Android 4.2.2 Jelly Bean, kemungkinan bakal update ke Android Kitkat.

Dimensi bodi ponsel yakni 141,5 x 74,15 x 8,88 mm dan bobot 153 gram. Smartphone ini mengusung kehebatan Sony di sektor kamera, yakni kamera utama 8 megapixel yang ditenagai beragam fitur keren seperti LED flash, autofocus plus sensor Sony Exmor R, sehingga mampu merekam video berkualitas full HD. Kekurangan terletak di kamera depan yang hanya berkekuatan VGA.

Spesifikasi konektivitas Sony Xperia C terbilang komplit di kelasnya karena mendukung WiFi, Bluetooth, GPS, HSPA dan dual SIM. Sektor memori terbilang lapang, pengguna bisa tambahkan kartu microSD hingga 32GB bila memori internal 4GB dirasa kurang mencukupi.

Mari membahas spesifikasi Sony Xperia C di sektor dapur pacu, ponsel disokong tenaga chipset MediaTek MT6589 yang dipadu prosesor quad-core ARM Cortex-A7, memori RAM 1GB dan grafis PowerVR SGX 544MP. Sementara itu, kapasitas baterai cukup besar, yakni 2390mAh. Ponsel bisa menyala lebih lama dalam penggunaan normal.

Xperia C, Ponsel Pertama Sony Usung Chipset Mediatek. There are any Xperia C, Ponsel Pertama Sony Usung Chipset Mediatek in here.