3 Alasan Utama Harus Memainkan Flappy Bird

Si Haitek - Masyarakat dunia sempat dihebohkan dengan beragam game keren, terutama Candy Crush dan Angry Birds. Kedua permainan atraktif itu tawarkan sesuatu yang berbeda, pemain bebas melepas penat dan stres tanpa harus memikirkan strategi ataupun taktik. Namun, sebuah game multiplatform baru saja diluncurkan dan sukses mencuri kejayaan Candy Crush dan Angry Birds.
Flappy Bird sukses menarik perhatian masyarakat dunia karena menawarkan pengalaman bermain game yang unik. Game yang mengusung grafis kotak-kotak ini sukses mengangkat nama sang pencipta, Dong Nguyen, yang bekerja untuk GEAR Studio, developer studio asal Vietnam. Ada tiga alasan utama kenapa harus memainkan Flappy Bird.

1. Tampilan sederhana
Daya tarik utama yang ditawarkan Flappy Bird adalah tampilan grafis sederhana serta didominasi warna-warna atraktif seperti kuning, biru dan hijau. Berbanding terbalik dengan game Angry Birds, Bejeweled ataupun Candy Crush yang lebih mengandalkan tampilan grafis.

2. Gampang dimainkan
Flappy Bird termasuk game yang mudah dimainkan oleh siapa saja, tugas pemain adalah mengendalikan seekor burung kecil terbang melewati rintangan yang ada dihadapannya. Jangan sampai menabrak pipa, bila sekali tertabrak maka burung akan jatuh dan mati. Meski tampak sederhana, bukan hal mudah melewati setiap rintangan terutama pipa. Intinya, gampang dimainkan tetapi sukar menaklukkan rintangan tapi bikin ketagihan, butuh konsentrasi tingkat tinggi!

3. Bikin ketagihan
Tampilan sederhana, gampang dimainkan dan tingkat kesulitan bikin para pemain jadi ketagihan. Mereka bersedia luangkan waktu lebih banyak untuk menaklukkan semua rintangan. Meskipun begitu, beberapa pemain mengaku stres karena tingkat kesulitan yang sulit ditaklukkan. Bahkan, ada seorang pemain membanting Smartphone kesayangan karena gagal menyelesaikan misi dalam permainan.

Popularitas Flappy Bird memberi berkah tersendiri bagi sang pencipta, Dong Nguyen. Konon, setiap hari dia meraup keuntungan hingga $50.000 per hari.

3 Alasan Utama Harus Memainkan Flappy Bird. There are any 3 Alasan Utama Harus Memainkan Flappy Bird in here.