Perbandingan Spesifikasi iPad Air vs iPad 4

Si Haitek - Apple resmi merilis produk andalan baru, iPad Air sebagai pengganti generasi lama, iPad 4. Ada beragam alasan lebih memilih iPad Air, terutama dari segi spesifikasi maupun desain. Bagi penggemar produk Apple yang ingin rasakan sensasi baru, coba simak perbandingan spesifikasi iPad Air vs iPad 4!

gambar iPad Air
iPad Air
1. Bobot ringan
Bila iPad 4 memiliki bobot 0,6 kg, maka iPad Air memiliki bobot yang lebih ringan yakni 0,1 kg sehingga diklaim sebagai tablet paling ringan, kecil dan ramping.

2. Resolusi tinggi
Layar iPad Air lebih unggul daripada iPad 4 karena ditanam resolusi 1536 x 2048 pixel plus sokongan teknologi Retina Display. Meski bingkai layar lebih kecil, namun jangkauan tampak lebih luas.

3. Kamera
Tak ada yang berbeda dari sektor ini, baik iPad 4 ataupun iPad Air memiliki kedudukan setara. Kamera memiliki resolusi 5 megapixel dan ukuran diafragma f/2.4, sebuah sentuhan teknologi yang mampu hasilkan gambar berkualitas tinggi meski kondisi lokasi minim cahaya.

4. Konektivitas
Sama seperti generasi lama, iPad Air mempunyai dua pilihan jaringan, baik sinyal seluler ataupun Wi-Fi. Dukungan kecepatan dengan teknologi LTE, CDMA dan 3G/HSDPA. Konektivitas lain berupa Bluetooth 4.0 dan MIMO (Multiple Input Multiple Output).

5. Dapur pacu
iPad Air memakai prosesor 64-bit A7 chipset dual-core sedangkan iPad 4 memakai prosesor A6X quad-core graphics chip. Dari jenis prosesor, tentu iPad Air lebih unggul karena berjalan dengan kecepatan 1.3 GHz.

6. Storage
Keduanya memiliki kapasitas memori internal yang sama, tersedia dalam tiga jenis varian mulai dari 16GB, 32GB dan 64GB.

7. Kapasitas Baterai
Baterai iPad Air mampu menyala hingga 10 jam, jadi bisa digunakan untuk beragam aktifitas. Namun kapasitas baterai tersebut tidak jauh berbeda dengan iPad 4.

Perbandingan Spesifikasi iPad Air vs iPad 4. There are any Perbandingan Spesifikasi iPad Air vs iPad 4 in here.